Latest Free Templates

ANEEZ
Widget By: Forantum

Selasa, 09 November 2010

vitron dvd loading problem




kami sering sekali mendapatkan dvd vitron dengan kasus pada loading( pembacaan disc).Terutama yg menggunakan chip buatan sunplus.
Disini saya bahas untuk model : VITRON DVD-680, yang mempunyai beberapa keluhan sebagai berikut:
Loading atau pembacaan disc yang lama dapat terjadi karena:optik memang sudah lemah dan anda dapat memastikannya dengan menggunakan optik yg normal.Dapat juga terjadi karena motor spindle-nya (pemutar disc) sudah lemah dan tidak linear putarannya.Bisa juga terjadi karena regulasi power supply yang tidak bagus;elco 1000/16V untuk jalur 5V nya sudah menggembung.Juga dapat terjadi karena ada masalah pada sistem servo (IC CD5888) dan komponen di sekitarnya.
Untuk kasus pada sistem servo, yang biasa menjadi penyebabnya adalah ; supply tegangan 3.3V untuk chipset tidak bagus atau drop.Contoh dari gejala ini adalah apabila dvd mau berputar dan hanya beberapa menit saja,setelah itu error atau bahkan tombol panel pun tak bekerja (hang/macet).
Kerusakan ini sering terjadi pada komponen : elco 220/10v - dua buah dioda IN4002 (pengubah dari 5v ke 3.3v) atau jika tak memakai dioda,maka IC LD 117-3.3 - dua transistor servo TR: S8550.
Jika anda amati selama proses terdapat dua transistor tersebut panas,maka segera ganti beberapa komponen yang saya sebutkan di atas.
Jika anda amati laser optik tidak menyala,periksa tegangan 3.3 v untuk jalur IC pre-amp OPTIK,biasanya penyebabnya adalah choke SMD ( L) atau smd FUSE atau R smd( biasa tertulis:000) periksa juga dua transisitor SMD untuk driver laser optik.
Pada kasus di IC servo anda periksa juga R smd yang bernilai 330 dan 470,ini sering berubah nilainya karena panas menyebabkan sering error atau macet di tengah jalan.
Yang terakhir dan juga sangat sering terjadi adalah rusaknya memory yang menyebabkan optik tidak dapat menerjemahkan data,kadang hanya mau dvd saja atau vcd saja atau mp3 saja,untuk kasus ini jalan satu-satunya adalah mengganti EEPROM-nya (memory : EN25f80).Sayang nya memory ini sangat sulit didapatkan dan anda harus rajin -rajin meng-copy memory dari dvd yg masih normal untuk cadangan jika anda mendapat kasus pada memory.
Beberapa kasus pada memory yaitu; NO disc, gambar klise , gambar berkotak-kotak,hanya menampilkan gambar merek,cacat suara, fungsi tombol yg error dll.
IC chipset pun ( sunplus) bisa menyebabkan kerusakan no disc,gejalanya adalah jika anda amati dan pegang IC ini dan panasnya tidak normal ( tinggi) dipastikan IC ini rusak.
Semoga pembahasan ini bisa sedikit membantu,terutama untuk saudara Adit yang telah mengirim pertanyaannya,dan untuk semua saya ucapkan banyak terima kasih.
Sumber : http://ahmadmuzakki.blogdetik.com

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Street Art Copyright by aneez's blog | Template by Blogger Templates | Blog Trick at Blog-HowtoTricks